-->

Header Menu

Cara Merawat Anakan Nuri Hingga Dewasa dan Pintar Berbicara

Assalamualaikum Kicau Mania Sebangsa Dan Setanah Air. Ya pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips tentang Cara Merawat Anakan Nuri Hingga Dewasa.

Burung Nuri merupakan salah satu jenis burung paruh bengkok yang banyak di pelihara oleh para pecinta kicau mania di indonesia. Burung paruh bengkok jenis Nuri ini sering menjadi primadona di kalangan sobat kicaua mania karna di sebabkan oleh beberapa sebab yaitu, di kenal dengan burung yang memiliki tingkat kecerdasan yang sangat tinggi, sehingga lebih mudah untuk di jinakan maupun dilatih agar bisa patuh kepada majikannya.

Selain itu juga burung paruh bengkok jenis Nuri ini memiliki penampilan tubuh yang sangat menawan dan cantik, dengan hiasan warna bulu-bulunya yang sangat bervariasi membuat siapa saja yang meratapnya menjadi terpesona.

Untuk sobat yang sudah memiliki burung paruh bengkok jenis Nuri ini, dan ingin melatihnya, dobat bisa mengikuti tahap-tahap proses pelatihan yang akan saya bahas di bawah ini.

Untuk merawat atau melatih burung Nuri, sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara merawat atau melatih jenis burung paruh bengkok pada umumnya.

Karna intinya yang harus sobat lakukan yaitu hanya harus memberikan pakan burung secara rutin agar mereka bisa cepat patuh dan juga burung Nuri tersebut tetap sehat.

Disini saya akan memberikan tips tentang bagaimana cara melatih anakan burung Nuri, mengapa demikian? Karna menurut pengalaman saya dalam merawat dan melatih burung, alangkah baiknya di lakukan sejak burung masih berumur muda. Meskipun seperti yang kita tahu bahwa burung Nuri memiliki tingkat kecerdasan yang cukup tinggi.


Perbedaan perawatan atau pelatihan burung Nuri yang masih Anakan yaitu hanyalah ada pada bagaimana cara kita dalam merawatannya, disini kita harus sedikit lebih di manjakan, karna mengingat burung nuri merupakan burung yang memiliki daya tahan tubuh lebih rendah dibandingkan anakan burung yang lainya.

Nah, berikut tahap-tahap tentang cara merawat anakan nuri hingga dewasa dan pintar berbicara. Yang pertama yaitu:

Cara Merawat dan Melatih Anakan Nuri Hingga Pintar Berbicara

1. Memberikan kehangatan pada burung

Untuk memberikan kehangatan pada piyikan yang masih berada dalam sarang, maka untuk menjaga kehangatan tubuh induknya, Anda bisa menggunakan lampu yang diarahkan ke sarang. Suhu ideal untuk menghangatkan tubuh piyikan adalah 36 – 39 °C .

Untuk mengetahui dan mengatur berapa suhu di sekitar sarang, Anda bisa menggunakan thermometer. Kelembaban diatur sekitar 55 – 65% agar burung tak keluar dari sarangnya. Untuk menjaga kelembaban, Anda bisa menggunakan lap atau handuk yang lembab.

2. Menggunakan perangkat brooder

yang digunakan untuk merawat anakan. Jika burung yang dirawat sudah berusia 2 minggu lebih, dan sudah bisa bertengger, Anda bisa menaruhnya dalam sangkar yang bagian alasnya ditutupi kertas koran/koran, agar kaki anakan burung ini tidak terjebak di dasar jeruji besi. Sedangkan bagian atas sangkar bisa dilengkapi lampu bohlam sebesar 5 watt untuk menghangatkan anakan burung nuri.

3. Pakan yang diberikan untuk anakan burung

Selama masa lolohan perawatan rutin disertai kesabaran menjadi modal awal dalam menangani anakan agar selamat sampai dewasa.

Karna dalam beberapa menit sekali mereka akan merasa lapar, dan langsung mencari perhatian kita dengan berteriak atau merengek minta pakan.

Pakan yang diberikan untuk anakan burung nuri bisa berupa biji-bijian, nektar, buah pisang/pepaya dll.

Untuk memberikan pakan anakan nuri yang benar, anda bisa memberikan makan anakan nuri beberapa jam sekali, secukupnya saja ya, jangan terlalu banyak karna itu bisa mengganggu kesehatan anakan nuri.

Cara pemberian juga bisa menggunakan sendok kecil dan suntik pakan loloh, kemudian ditempelkan ke mulutnya. Jangan langsung dimasukkan ke rongga mulutnya, karena bisa melukai piyikan.

Begitu pakan ditempelkan dimulutnya otomatis anakan akan menaikkan lehernya dan menelan pakan yang anda berikan. Pakan yang diberikan jangan terlalu kering. Harus dicampurkan dengan sedikit air agar anakan nuri tidak tersedak pakan.

Baca juga: Rahasia Cepat Menjinakan Burung Nuri

Itulah ulasan tentang cara merawat anakan burung nuri yang benar, silahkan dipraktekan pada anakan nuri kesayangan anda.

0 Response to "Cara Merawat Anakan Nuri Hingga Dewasa dan Pintar Berbicara"

Post a Comment