-->

Header Menu

Cara Menjinakan Burung Tledekan Liar Dalam Waktu Singkat

Cara Menjinakan Burung Tledekan Liar Dalam Waktu Singkat

Burung Tledekan gunung merupakan jenis burung kicau yang yang memiliki penampilan tubuh dan suara kicauan yang sangat khas dan sangat menarik. Burung Tledekan gunung ini di indonesia memiliki beberapa jenis yang diantaranya tledekan gunung, tledekan laut, tledekan kembang, tledekan bakau dan selendang biru.

Dialam liar burung tledekan gunung lebih suka mendiami hutan-hutan lebat tropis yang memiliki pepohonan yang lebat, seperti pohon bambu dan juga pepohonan bringin, selain itu juga burung ini sering dapat di temukan di daerah-daerah yang memiliki aliran air yang dingin.

Burung tledekan dialam liar lebih suka hidup secara berpasang - pasangan, baik itu saat mencari makan ataupun pada saat sedang mencari tempat sarangnya. Burung tledekan sering mencari makan berupa buah-buahan dan juga serangga-serangga kecil seperti ulat, kroto, jangkrik, belalng dan juga capung.

Untuk ukuran tubuhnya burung ini masuk kedalam kategori burung kicau yang berukuran sedang, yaitu sekitar 8 sampai 10cm. Untuk daerah penyebaran nya burung tledekan gunung dapat di temukan di india, Nepal, Bhutan, kamboja, Thailand, Cina Barat Daya dan juga di Indonesia. Di indonesia sendiri burung ini dapat di temukan di kalimantan, sumatra, jawa dan sulawesi.

Jika dulu burung tledekan ini di indonesia bisa dikatan cukup populer, karna banyak sekali para kicau mania yang memburu jenis burung ini, bagaimana tidak, karna burung ini memiliki suara kicauan yang sangat merdu dan mampu menirukan suara dari kicauan burung lain yang di dengarnya.

Tapi pada saat inipun sebenarnya masih ada saja yang memelihara burung tledekan ini, termasuk saya sendiri. Saat inipun mulai banyak orang yang mempopulerkan kembali burung ini di pasaran.

Namun, ada satu kendala yang sering muncul di kalangan kicau mania yang memelihara burung ini yaitu bagaimana cara untuk menjinakannya, karna mengingat bahwa burung tledekan ini merupakan jenis burung hutan yang sangat liar dan giras.

Sebenarnya untuk menjinakan burung tledekan gunung yang masih giras dan liar ini tidak jauh berbeda dengan cara menjinakan burung kicau pada umumnya, yang terpenting yaitu kesabaran dan ketlatenan sobat. Nah, berikut saya akan memberikan beberapa langkah-langkah menjinakan burung tledekan gunung dalam waktu singkat.

Cara Menjinakan Burung Tledekan Gunung Hasil Tangkapan Liar


1. Memandikan Tledekan Gunung Pada Pagi Hari

Untuk proses memandikan burung tledekan yang masih liar dan giras caranya cukup mudah yaitu sobat bisa memandikannya dengan menggunakan spayer burung, dan sobat bisa menyemprotnya sampai semua arean tubuhnya basah merata. Pada proses memandikanya ini sobat dapat lakukan pada pukul 07.00 - 08.00 pagi hari.

Jika sobat ingin proses penjinakanya lebih cepat lagi, sobat bisa memandikanya dengan cara memegagng si burung dengan tangan sobat, lalu memandikanya langsung.

2. Jemur Burung di Bawah Terik Matahari

Nah, setelah proses pemandianya telah selesai, selanjutnya sobat harus menjemur burung di bawah terik matahari langsung, sampai bulu-bulunya benar-benar kering total, proses penjemuran ini dapat sobat lakukan dengan cara menaruh sangkarnya di depan teras rumaj sobat, atau dengan cara menggantungnya di pepohonan.

Pada proses penjemuran ini, jangan di lakukan terlalu lama, karna itu akan berdampak buruk pada kesehatan si burung, pada saat burung sudah mulai glabakan di dalam sangkarnya, itu sudah menandakan bahwa proses penjemuranya sudah cukup.

3. Jauhkan Burung Dari Binatang Predator

Pada saat sobat menjemur si burung di teras rumah sobat atau di pohon dekat rumah sobat, sebaiknya tempatkan sangkarnya di area yang benar-benar aman, tempat yang jauh dari gangguan atau keberadaan binatang predator seperti tikus, kucing ataupun anjing.

4. Membiarkan Tledekan Kelaparan

Salah satu tips penjinakan burung tledekan yang sering teman-teman sobat kicau mania lakukan yaitu membiarkan si burung kelaparan. Cara ini merupakan cara yang sangat ampuh menurut saya, karna pada saat si burung kelaparan, mereka akan lebih patuh dan lebih dekat dengan kita.

Sobat bisa membiarkannya kelaparan pada saat mulai pagi hari sampai siang hari saat burung selesai dijemur. Nah, sobat bisa memberikannya pakan dengan menggunkan lidi yang di ujung lidi tersebut sudah terdapat jangkrik atau ulat yang sibat pasang, lakukan cara ini hingga beberapa hari, sampai burung benar-benar tidak takut lagi dengan keberadaan sobat. Setelah burung sudah benar-benar tidak takut lagi dengan sobat, barulah sobat memberikannya pakan dengan menggunakam tangan sobat langsung.

5. Memberikan Pakan Yang Berprotein Tinggi

Untuk menjaga kesehatan dan membuat burung bisa menjadi jinak dalam waktu yang lebih cepat, sobat bisa membantunya dengan memberikan asupan makanan yang bergizi tinggi, seperti voer dan kroto. Pemberian voer dan kroto ini sobat dapat lakukan setelah sobat melatihnya dengan memberikan pakan dengan menggunakan lidi tadi.

6. Memperhatikan Lokasi Penempatan Sangkarnya

Untuk membuat burung tledekan tidak takut dan asing lagi dengan keberadaan manusia, sobat harus menempatkan sangkarnya di tempat yang ramai atau tempat yang sering dilalui oleh manusia, seperti didepan pintu ruman sobat atau di teras rumah sobat, yang terpenting tempat itu aman dari jangkauan pencuri burung wkwkwkwk..

7. Mengatur Penempatan Tingginya Sangkar Tledekan

Salah satu lagi cara untuk menjinakan tledekan dalam waktu yang cepat yaitu memperhatikan tingginya sangkar tledekan sobat. Yang membuat burung cepat beradaptasi di lingkungan rumah sobat, sobat bisa mempatkan sangkarnya dengan hari demi hari semakin rendah, agar burung bisa lebih dekat dengan sobat.
Baca Juga: Setingan Ampuh Lovebird Ngekek Panjang
Itulah tadi tips menjinakan burung Tledekan yang benar dan ampuh, tips ini sudah saya buktikan sendiri dengan burung Tledekan yang saya miliki, dan hasilnya cukup memuaskan dalam waktu beberapa bulan burung tledekan saya mulai jinak. Yang terpenting ialah kesabaran dan juga ketlatenan yang tinggi.

0 Response to "Cara Menjinakan Burung Tledekan Liar Dalam Waktu Singkat"

Post a Comment