-->

Header Menu

Jenis Lovebird Terlaris di Pasaran dan Paling Diburu Oleh Pecinta Lovebird Mania

Jenis Lovebird Terlaris di Pasaran dan Paling Diburu Oleh Lovebird Mania


Ok teman teman, kembali lagi di situs burung kesayangan ini kita ini, nah seperti biasa saya akan kembali membahas seputaran tentang burung, Baik itu jenis burung kicau atau jenis burung paruh bengkok.

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang jenis burung lovebird yang paling terlaris di pasaran dan paling cantik baik itu dalam hal hargannya maupun dalam hal penampilannya.

Semua para pecinta kicau mania di indonesia pasti sudah mengetahui keindahan jenis burung paruh bengkok yang satu ini bukan, jenis burung paruh bengkok yang biasa di sebut dengan nama burung cinta atau lovebird ini, suda tidak asing lagi di telingan para pecinta kicau mania.

Hal ini di karnakan jenis burung paruh bengkok yang satu ini memiliki keunikan dan pembeda tersendiri dibandingkam dengan jenis burung paruh bengkok yang lainnya.

Salah satu yang membuat burung ini sangat digemari dan laris dipasaran yaitu penampilan bulunya yang sangat menawan, karna seperti yang kita tahu bahwa lovebird ini tidak hanya memiliki satu atau dua jenis saja, melainkan ada puluhan jenis burung lovebird.

Berikut beberapa ulasan tentang jenis burung lovebird yang paling di gemari dan paling laris dipasaran.

Lovebird Parblue 

Burung dengan perpaduan warna biru ke abu – abuan yang berada pada bagian bawah dada dan berwarna krem kekuningan yang berada di bagian atas dada ini membuat burung parblue menjadi unik.

Biasanya burung parblue yang memiliki warna biru ke abu – abuan dan sedikit berwarna kuning krem ini yang sangat mahal harganya dengan dimulai dari harga jutaan hingga puluhan juta rupiah tergantung kepada burung tersebut anakan atau dewasa dan jawara atau bukan.

Berikut merupakan beberapa jenis dari burung lovebird Parblue:

- Parblue Standar Hijau

Parblue ini merupakan perblue yang pertamakali ditemukan hasil jerih parah felix de valle pada tahun 2001. Burung ini memiliki warna badan hijau yang eksotis. Untuk harganya sendiri bisa dibilang cukup mahal.

Untuk yang masih muda burung ini sudah bisa dihargai sebanyak 4 juta rupiah. Sedangkan untuk yang sudah dewasa bisa mencapai 6,5 juta rupiah berdasar, ukuran, warna dan juga kemampuannya

– Parblue Standar Pastel

Burung ini tidak jauh berbeda dengan parblue standar hijau dari segi ukuran, bentuk tubuh dan juga kemampuannya. Yang membedakan adalah warna daru bulu badannya, jenis ini memiliki warna kuning kebiru biruan. Burung jenis ini dihargai sebanyak 5-6 juta rupiah.

– Parblue Blorok

Parblue blorok merupakan jenis parblue yang memiliki badan yang warnanya pudar, namun demikian hal itu justru membuatnya menjadi semakin eksotic dan unik. Burung jenis ini sendiri dihargai sebanyak 5-8 juta rupiah berdasarkan ukuran, warna dan juga kemampuannya.

– Perblue Sable Head

Burung ini merupakan jenis ficheri parblue yang paling mahal. Hal ini disebabkan karena burung ini memiliki corak warna yang khas. Harganya pun tidak main main, bisa mencapai 8-12 juta per ekornya.

- Personata Parblue

Jenis lovebird ini memiliki badan dan juga badan berwarna hitam yang membedakannya adalah lehernya yang berwarna kuning cerah atau kuning keputihan. Burung ini juga cukup langka, karena keistimewaanya itu, tidak heran kalau dihargai cukup mahal dengan kisaran harga sekitar 15 juta keatas.

Lovebird Blorok 

Untuk burung lovebird blorok ini adalah jenis lovebird yang paling sering dijumpai di Indonesia.

Namun, pasaran harga dari burung ini tetap pada harga menengah ke atas. Untuk satu ekor burung blorok bisa menembus harga hingga puluhan dan ratusan juta rupiah.

Lovebird Blorok juga merupakan salah salah satu jenis yang memiliki warna favorit di kelas burung lovebird yang berasal muasal dari Afrika itu.

Di luar jenis Biola dan Parblue yang harganya selangit, si Blorok yang mempunyai tonjolan warna bercak-bercak kontras ini jumlahnya tergolong minim dan harganya termasuk lumayan mahal.

Di dunia komunitas pecinta burung paruh bengkok, burung lovebird Blorok memiliki kelompok penggemar tersendiri yang cukup fanatik.

Lovebird blorok memiliki keunikan warna tersendiri dan penampilannya sangat indah sehingga sering diikutkan lomba khusus kecantikan warna yakni beauty contes, bukan berdasarkan suara atau kekekan.

Variasi warna yang dimiliki lovebird jenis blorok ini Blorok sangat banyak namun secara garis besar terbagi menjadi dua kelompok yaitu seri hijau atau green series dan seri biru atau blue series.

Lovebird Blorok umumnya ditandai dengan warna tak beraturan pada bagian punggung, sayap, dan ekor.

Harga lovebird jenis blorok ini memang tergolong tinggi untuk anakan green series seekornya sekitar Rp 1,1 juta, sedang blue series sekitar Rp 1,3-1,5 juta. Blorok dewasa tentu lebih mahal lagi.

Lovebird Albino 

Burung lovebird jenis Albino merupakan salh stu jenis burung lovebird yang memiliki warna antik, lovebird jenis ini memiliki ciri warna bulu yang polos putih atau biasa disebut dengan lovebird albino.

Burung dengan warna monokrom ini masih tergolong ke dalam burung yang jarang diminati karena terlihat kurang menarik dan membosankan. Namun untuk harganya sendiri, burung ini masih tembus di harga puluhan juta rupiah karena jika dua indukan albino dikawinkan maka belum tentu anaknya akan albino juga seperti induknya.

Lovebird Violet 

Burung lovebird violet ini memiliki ciri warna bulu yang berwarna biru keunguan atau biasa disebut dengan warna violet. Warna dari bulu tersebut terlihat pada bagian sayap dengan ujungnya berwarna hitam.

Sedangkan untuk bagian perut burung ini berwarna putih dan warna kepalanya dominan hitam serta paruhnya berwarna putih pucat atau oranye tua.

Burung lovebird violet ini biasa diikutkan dalam kontes atau lomba. Burung ini masih terjangkau untuk harganya karena masih pada kisaran ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Lovebird Pastel 

Burung jenis ini sering menjadi incaran dari para pecinta lovebird yang ada di Indonesia. Hal ini terjadi karena warna dari bulu lovebird ini cenderung lebih kalem atau soft dibandingkan dengan lovebird yang lain.

Burung ini biasanya memiliki warna hijau tua dan kuning, maka lovebird ini akan tampil dengan warna hijau muda dan juga kuning muda. Harga dari burung ini juga terbilang terjangkau namun dapat diinvestasikan jangka panjang.

Burung jenis lovebird ini memang bukan burung dengan tipe petarung, melainkan burung dengan dikedepankan kecantikannya.

Burung ini ada yang berasal dari lokal dan juga interlokal. Untuk jenis lovebird sendiri dapat disesuaikan dengan harga kantong mulai dari yang paling mahal dan paling murah. Jenis lovebird yang bagus untuk dilombakan adalah jenis yang memiliki warna unik dan suara yang khas.

Lovebird Madagaskar 

Jenis lovebird ini termasuk ke dalam jenis lovebird dimorfik. Jenis ini tidak susah untuk dibudidayakan, hanya saja di Indonesia lovebird madagaskar ini jarang ditemui dan lebih kepada import.

Burung ini memiliki warna leher hingga kepala putih dan untuk sayapnya berwarna hijau tua degan bulu dada yang memiliki warna hijau muda. Bagian paruhnya juga unik dan sekilas seperti paruh burung hantu. Burung ini merupakan salah satu burung termahal di dunia yang harganya hingga ratusan juta rupiah.

Lovebird Merah 

Burung lovebird merah tidak kalah mahalnya dengan burung lovebird madagaskar. Warna dari burung ini penuh dengan warna merah menyala dan jarang dijumpai di Indonesia.

Burung ini memiliki harga jutaan rupiah dan pada burung yang sudah dewasa sudah mendapatkan jawara lomba. Warna paruh dari burung ini adalah kombinasi antara merah dan kuning, dan ntuk mata berwarna gelap.

Lovebird Batman 

Burung lovebird topeng hitam atau batman ini mungkin sudah umum ada di Indonesia. Untuk ciri khasnya mudah dikenali bahkan dari jarak yang jauh sekalipun karena kepalanya yang seolah – olah bertopeng.

Warna hitam yang ada di kepala merupakan ciri dari burung lovebird ini baik warna tubuhnya putih, hijau, atau biru sekalipun. Untuk jenis dari topeng hitam ini ada dua yaitu jenis tipeng hitam warna dan jenis topeng hitam batman.

Keduanya bagus dan menjadikan burung ini banyak diburu oleh para pecinta burung lovebird.

Lovebird Halfsider 

Burung jenis ini adalah salah satu contoh burung yang unik karena warnanya yang berbeda diantara kedua sisinya.

Jadi burung ini pada sisi kanan memiliki warna yang berbeda dari sisi yang sebelah kiri. Keunikan tersebut membuat harga untuk burung ini tinggi.

Alasan tersebut adalah salah satunya karena keberadaan burung ini yang tidak mudah didapatkan. Di indnesia sendiri sudah sulit untuk dapat menemukan burung jenis halfsider ini.

Lovebird Biola 

Burung ini termasuk ke dalam jenis burung yang cukup cantik dan mewah. Dengan warna yang unik dan elegan membuat burung biola adalah salah satu burung termahal di dunia.

Jenis lovebird untuk lomba biasa dimenangkan karena keunikannya yang separuh tubuh kebawah memiliki warna yang berbeda dengan separuh tubuh ke atas.

Perbedaan warna tersebut dimulai dari bagian dada yang bagian dada kebawah berbeda warna dengan bagian dada ke atas.

Dalam kontes burung ini selalu menunjukkan kecantikannya yang membuat para pecintanya kagum.

Ok teman-teman itulah tadi ulasan singkat tentang jenis jenis burung lovebird yang paling laris di pasaran. Nantikan informasi selanjutnya ya,,.