Cara Merawat Dan Menangkar Nuri Pelangi
Monday, January 8, 2018
Cara Merawat Dan Menangkar Nuri Pelangi
Assalamaualaikum para pecinta kicau mania sesabang dan setanah air. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan cara perawan dan penangkaran nuri pelangi.Nuri pelangi ( Trichoglossus haematodus ) adalah salah satu spesies dari kakak tua australia.
Nuri pelangi hanya dapat ditemukan di Australia, indonesia timur, papua nugini, kaledonia baru, kepulauan solomen dan vanuatu.
Di Australia biasanya nuri pelangi berada di daerah timur, dari queensland sampai south australia dan tasmania bagian barat.
Habitat asli burung nuri pelangi yaitu terletak dihutan hujan dan semak-semak pantai lepas.
Diindonesia burung ini biasa disebut burung kasturi pelangi.
Nuri pelangi diindonesia yang masih dalam keadaan liar dihargai 400-500 ribu rupiah.
Burung ini sudah banyak tersedia di pasar-pasar burung diindonesia.
Jika dilihat dari harganya yang lumayan mahal, pasti kita beranggapan bahwa penggemar burung ini diindonesia hanya sedikit. Namun anggapan itu salah, karna diindonesia cukup banyak kita temukan penggemar burung nuri pelangi yang kebanyakan tujuanya untuk ditangkarkan.
Yang nantinya anakan yang dihasilkan akan dijinakan, lalu diperjualkan dengan harga yang lebih tinggi.
Suara burung nuri pelangi memang taksemerdu dengan jenis burung nuri lainya, suara nuri pelangi hanya berupa jeritan kencang dan nyaring.
Dilihat dari suaranya yang hanya berupa jeritan kencang, burung ini memang tidak cocok untuk di jadikan burung masteran, burung ini lebih baik dijadikan burung hias, untuk penghias taman rumah dan pekarangan rumah.
Jika anda masih awam dalam dunia burung, pasti anda bingung bagaimana cara perawatan burung nuri pelangi yang benar. Untuk cara perawatan burung nuri pelangi, ikuti tahap-tahap berikut ini:
Perawan dan penagkaran nuri pelangi
1. Pemeliharaan Nuri Pelangi
Burung Nuri pelangi, bisa dipelihara dengan dua cara, yang
Pertama, dipelihara dalam sangkar atau kandang.
2. Merantai Nuri Pelangi
Kedua, dipelihara seperti merawat kakatua, yaitu kakinya dirantai dan rantainya ditautkan pada tenggeran besi, atau di tautkan di pohon.
Kedua model pemeliharaan ini memiliki pengaruh terhadap proses penjinakannya. Jika merawat nuri pelangi dengan cara dirantai, burung relatif lebih cepat untuk dijinakkan. Sebab, nuri pelangi dapat berinteraksi langsung dengan pemilik atau perawatnya.
Hal ini berbeda dengan cara perawatan nuri pelangi yang dipelihara dalam sangkar besi, karena ada jarak antara burung dan perawatnya.
Selain itu, Anda juga bisa memelihara beberapa ekor nuri pelangi dalam kandang aviary / kandang koloni, yang didalamnya terdapat banyak nuri pelangi. Hal itu dianjurkan untuk burung yang mau ditangkar, karena mereka bebas memilih pasangannya.
Namun, jika ada burung yang terlalu dominan dalam sangkar sebaiknya dipisahkan agar burung- burung lain tetap nyaman di dalam kandang.
3. Merangsang Nuri Agar Cepat Bertelur
Untuk merangsang burung agar cepat bertelur, kotak sarang / gelodok bisa dimasukkan dalam kandang tersebut.
Jumlah kotak sarang sebisa mungkin melebihi jumlah pasangan dalam kandang koloni. Tujuannya agar burung bisa memilih dan menggunakan kotak sarang yang diaukai siburung.
Apabila Anda hanya memiliki sepasang burung saja, pastikan keduanya berbeda kelamin. Yaitu jantan dan betina.
3. Kandang Penangkaran
Kandang yang digunakan untuk penangkaran bisa menggunakan kandang breeding lovebird. Ukuran kandang tak perlu terlalu luas, karena aktivitas mereka lebih banyak dilakukan di dalam kotak sarang, termasuk saat tidur.
Induk betina biasanya bertelur sebanyak 2-3 butir dalam setiap periode peneluran (clutch) , dengan lama pengeraman sekitar 26-27. hari. Tugas pengeraman hanya dilakukan burung betina, adapun burung jantan bertugas menjaga sarang dan memberi pakan kepada pasangannya.
Setelah menetas, induk betina dan induk jantan akan bersama-sama merawat anaknya. Kalau perawatan teratur, pasangan burung ini bisa berproduksi sebanyak enam kali dalam setahun.
4. Pemisahan Anakan Nuri
Anakan nuri pelangi bisa disapih setelah berumur 14-17 hari. Sebab pada umur tersebut, mata anakan sudah terbuka sepenuhnya.
Namun, kalau belum yakin dengan kemampuan merawat anakan, penyapihan bisa dilakukan setelah anakan berumur 9 minggu.
Pada umur tersebut, anakan burung sudah mampu keluar dari sarangnya. Dengan demikian, perawatan selanjutnya bisa Anda tangani sendiri dengan cara handfeeding, sambil melatihnya dengan suara-suara atau dengan beberapa atraksi untuk pelatihanya.
5. Pakan untuk anakan nuri pelangi
Nuri pelangi merupakan burung pemakan bijian dan buah-buahan. Buah yang digemari antara lain apel, jeruk, jambu dan pisang.
Adapun pakan bijian berupa millet warna merah, jagung dan biji kwaci. Tetapi ketika masih anakan, terutama disapih pada umur 14-17 hari, Anda cukup memberi pakan lolohan seperti yang biasa diberikan untuk lovebird.
Pakan untuk anakan burung nuri pelangi bisa anda dapatkan dipasar-pasar burung atau di beli secara online.
Jangan lupa memberikan gerusan tulang sotong, yang diletakkan dalam sendok teh kecil, lalu dilolohkan pada anakan burung. Dianjurkan pula memberikan mutlivitamin seperti Bird Vit cair,yang dapat diberikan dalam air minum (7 tetes / 30 ml air), atau diteteskan langsung ke paruh burung (2 tetes), tujuanya untuk memenuhi kebutuhan protein anakan.
Umur 4 minggu, burung mulai diajari makan buah dan bijian yang sudah disebutkan di atas. Jika sudah berumur 1 bulan, anakan burung sudah bisa makan sendiri sehingga tak perlu diloloh lagi.
Anakan burung nuri pelangi umur 5 minggu Proses menjinakkan dan melatih burung bisa dilakukan saat memberikan pakan. Misalnya memberi pakan secukupnya saja pada burung.
Ketika merasa lapar, burung akan menjadi tergantung kepada perawatnya. Hal itu bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan kepercayaan dari burung, sehingga timbul ikatan batin antara pemilik dan burung. Sehingga anda bisa lebih mudah untuk melatih siburung.
Jika sudah muncul ikatan batin, burung lebih mudah dikuasai, dan lebih mudah dilatih melalukan berbagai aksi tanpa khawatir digigit oleh siburung.
( baca juga: Cara Melatih Burung Nuri Berbicara )
Itulah tahap-tahap perawatan dan penagkaran burung nuri pelangi, yang mudah dan simple. Semoga artikel ini bermanfaat.